JATIM.KABARDAERAH.COM. BLITAR – Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Rama Pratama memuji prestasi yang telah banyak diraih oleh satuan Yonif 511/DY. Ia menilai, satuan yang biasa disebut Badak Hitam itu telah banyak menorehkan tinta emas yang mengharumkan nama institusi TNI AD.
“Batalyon ini mempunyai nama besar dan sarat akan prestasi. Saya harapkan ini bisa dipertahankan dan ditingkatkan,” kata Danrem saat memberikan arahan kepada prajurit dan Persit di Yonif 511/DY, Kota Blitar, Selasa (6/8/2024).
Terkait nama besar Yonif 511/DY, ia ingin agar para prajurit Badak Hitam dapat menjaga nama baik satuannya dengan berupaya meningkatkan berbagai kemampuan yang dimiliki.
“Kita semua yang ada di sini harus bisa meningkatkan nama baik (satuan), kalau tidak minimal menjaga. Baik dari segi disiplin, kemudian kemampuan bertempur dan sebagainya. Perlu kesadaran dari kita masing-masing untuk melatih dan meningkatkan kemampuan,”ujarnya.
Lebih dari itu, Danrem pun berpesan supaya sebagai prajurit tetap memegang teguh loyalitas di manapun bertugas dan berada.
“Loyalitas itu merupakan jati diri kita sebagai TNI. Harapan saya, loyalitas kalian tegak lurus, jangan sampai kita dipecah belah,” tegasnya.
Kepada Persit, ia mengingatkan peran besar mereka untuk mendukung keberhasilan tugas suaminya yang sebagai prajurit.
“Tanpa dukungan dari ibu-ibu Persit yang kuat, bapak-bapaknya tentu tidak bisa berdinas yang baik. Makanya harapan saya, ibu-ibunya bisa mendukung bapaknya yang maksimal. Jadi minimal berangkat itu didoakan, pulang juga disambut dengan senyuman,” sebutnya.
Lanjut, Pamen TNI AD itu berharap, Persit juga dapat kreatif untuk menambah penghasilan dan meningkatkan perekonomian keluarga.
“Tolong ibu-ibu bisa mencari peluangnya masing-masing. Kalau yang sudah bekerja ya bagus, kalau yang di rumah bisa mencari usahanya masing-masing. Bagaimana pun kita harus mempersiapkan masa depan keluarga dan anak-anak kita,” terangnya.