Disperindag Pemkab Blitar Gelar Operasi Pasar Migor Curah di Kelurahan Dandong dan Desa Pakisrejo.

 

JATIM.KABARDAERAH.COM. BLITAR – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Blitar menggelar operasi pasar minyak goreng (migor) curah di Kelurahan Dandong Kecamatan Srengat, Sabtu (09/04/2022). Selain di Dandong juga diselenggarakan kegiatan yang sama di Desa Pakisrejo.

Operasi pasar dalam rangka menyikapi kurangnya stok dan ketersediaan minyak goreng curah dipasaran tersebut disediakan sebanyak 6.000 liter yang dijual dengan harga 14.000 per liter.

 

Saat Warga Masyarakat  Mengantri Minyak di Kelurahan Dandong Kecamatan Srengat, Sabtu 9/04/22  (Poto by Andy)

“Pemerintah Kabupaten Blitar akan terus berupaya memenuhi ketersediaan kebutuhan minyak goreng curah dengan harga terjangkau oleh masyarakat,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Blitar Eka Purwanta disela-sela kegiatannya.

Lebih lanjut diungkapkannya, dalam operasi pasar ini, masyarakat mendapatkan minyak goreng curah dengan selisih harga Rp. 50.000 dari jatah per orang 5 liter. Jadi menurutnya, selisihnya bisa dipergunakan untuk kebutuhan lainnya.

“Saya berharap, dengan dilaksanakannya operasi pasar migor curah tersebut dapat membantu masyarakat untuk berbelanja kebutuhan sembako, karena harga yang berikan kepada masyarakat jauh lebih murah dari harga dipasaran.” pungkasnya. (Andy)

Tinggalkan Balasan