Membangun Jalan Untuk Peningkatan Ekonomi Masyarakat Lebih Utama.

BANYUWANGI,KABARDAERAH.COM-  Pemerintah dalam membangun perekonomian masyarakatnya agar merata disegala lini tentunya tidak mudah.

Banyak program pemerintah yang pro rakyat demi pembangunan yang merata, diantaranya ada Dana Desa, DD,/ADD

Banyak desa desa yang menerima manfaat dari program pemerintah, untuk pembangunan prasarana umum baik jalan, pasar, irigasi, dll.
Seperti contoh Kelurahan dan Desa diwilayah Kabupaten Banyuwangi banyak yang sudah membeli mobil pelayan desa dananya bersumber dari APBN namun ada yang beda dengan Desa Tegalharjo, Kecamatan Glenmore justru tidak menganggarkan pembelian mobil layanan desa ini.

Kanan Kepala Desa Tegal Harja, Mursyid Dan Afif Syrif Fudin Selaku Tokoh Pemuda Saat Berbincang Akrap Dengan Awak Media Kabardaerah.com Di Ruang Kerjanya Usai Senam Jum’at Pagi (Poto By Herman)

Mobil adalah sesuatu yang utama untuk desa, memang desa butuh mobil tetapi ada yang lebih utama adalah pembangunan jalan” terang Kades Mursyid.

Masih menurutnya, dengan adanya pembangunan jalan di desa ini akan meningkatkan taraf hidup masyarakat desa ini, karena dengan adanya jalan yang bagus secara otomatis petani bisa menghemat biaya dari segi transport, untuk akses jalan menuju ke kota atau akses jalan antar desa lebih cepat.”saat ditemui kabardaerah.com di ruang kerjanya Jum,at(31/05/19).

Disetiap Dusun Tegalharjo masih bayak jalan rusak yang perlu perbaikkan yang maksimal. Dan tentang jalan yang rusak tersebut bisa segera diperbaiki oleh pemerintah desa serta peran serta dukungan warga, supaya dapat membantu kemudahan masyarakat dalam menjalankan aktivitas dalam bekerja.” imbuh Mursyid

Perbaikan Jalan Di Dusun Sidodadi Desa Tegal Harjo Kecamatan Glenmore Kabupaten Banyuwangi (Poto By Herman)

Untuk saat ini pemdes Tegalharjo sudah selesai memperbaiki jalan rusak yang ada di Dusun Sudodadi, Dusun Krajan berkisar 90%,.

Tahun 2020 nanti perbaikan dialihkan ke Dusun Sidomakmur, Jadi di masa kepemimpinnan saya tidak akan membeli mobil pelayanan desa, sebelum semua jalan yang rusak di perbaiki” saya tetap utamakan jalan terlebih dahulu” apa artinya punya mobil pelayanan desa yang harganya hingga puluhan bahkan ratusan juta kalau jalanya masih rusak dan membahayakan keselamatan.”pungkas Mursyid.

(Herman)

 

Tinggalkan Balasan