JATIM.KABARDAERAH.COM. KABUPATEN BLITAR – Dalam rangka menghadapi pemilihan kepala daerah, Tim Pemenangan Pasangan Calon (PASLON) Bupati dan Wakil Bupati Blitar nomor urut 2, Rini Syarifah (Mak Rini) dan Abdul Ghoni (Mas Ghoni), yang dikenal sebagai Tim RINDU, telah mengambil langkah strategis untuk memastikan pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Blitar berjalan aman dan damai.
Mereka berkolaborasi dengan Advokat JTM & Rekan yang dipimpin oleh Ir. Joko Trisno Mudianto, S.H. untuk menciptakan suasana yang kondusif.
Ketua Tim Pemenangan Rini Syarifah-Abdul Ghoni, Muhammad Rifa’i, menyampaikan harapannya agar pelaksanaan Pilkada dapat berlangsung tanpa gangguan.
Ketua Tim Pemenangan Rini Syarifah-Abdul Ghoni, Muhammad Rifa’i, Saat Diwawancarai Sejumlah Awak Media (Poto By Andy)
“Kami ingin memastikan bahwa setiap tahapan Pilkada berjalan dengan aman dan damai. Namun, kami juga menyadari adanya dinamika yang berkembang, sehingga kami merasa perlu untuk bertindak tegas demi menjaga keamanan,” ungkap Rifa’i saat konferensi pers yang berlangsung di Rumah Juang Mas Ghoni, Kanigoro, pada Rabu (3O/1O/2O24).
Rifa’i menegaskan bahwa Tim RINDU siap mengambil tindakan hukum terhadap individu atau kelompok yang menyebarkan informasi palsu atau melakukan kampanye hitam.
“Kami tidak akan ragu untuk menggugat akun-akun yang terlibat dalam penyebaran hoaks. Kami akan bekerja sama dengan kepolisian berdasarkan Undang Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE),” lanjutnya.
Sementara itu Ketua Tim Hukum JTM & Rekan, menjelaskan bahwa timnya telah menyiapkan strategi khusus untuk menginventarisasi pelanggaran yang terjadi, terutama yang berkaitan dengan penyebaran informasi tidak benar.
“Kami akan melakukan pelaporan jika ada pelanggaran yang dianggap sangat berbahaya bagi kondusivitas masyarakat. Hinaan dan hujatan yang tidak bertanggung jawab harus segera dinetralisir agar masyarakat tidak terpengaruh oleh informasi yang menyesatkan,” tegas Ir Joko Tresno.
Sebagai penasihat hukum, Joko menegaskan pentingnya profesionalisme dalam mendukung Tim Pemenangan RINDU dan Paslon nomor urut 2.
“Kami berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh demi pelaksanaan Pilkada yang aman, transparan, dan bebas dari kampanye negatif,” katanya.
Dengan langkah langkah proaktif yang diambil oleh Tim RINDU, diharapkan Pilkada di Kabupaten Blitar dapat berlangsung tertib dan terhindar dari provokasi yang dapat mengganggu keamanan.
“Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman dalam menyukseskan Pilkada ini. Keterlibatan semua pihak sangat penting untuk menciptakan suasana yang damai,” tutup Rifa’i.
Melalui upaya ini, Tim RINDU menunjukkan komitmennya untuk menjaga integritas dan keadilan dalam proses demokrasi di Kabupaten Blitar.
Reporter. Andy