Peduli Pada Masyarakat, Tiga Elemen Masyarakat Berbeda Bagi – Bagi Masker

JATIM.KABARDAERAH.COM. PASURUAN_ Peduli dengan Inpres No 6 Tahun 2020, tiga elemen masyarakat yang berbeda pada Senin (20/9) sekitar pukul 15.00 WIB. Belasan personil DAS Wrati Sinergi bekerjasama dengan LSM GMBI Pasuruan menggelar baksos pembagian 1500 masker gratis pada masyarakat sekitar dan pengguna jalan, tepatnya di depan Polsek Gempol.

Menurut Ketua DAS Wrati Sinergi Henry Sulfianto, pembagian 1500 masker gratis ini sebagai bentuk ikut serta mensukseskan program pemerintah dalam mencegah penyebaran covid-19 dan menyadarkan masyarakat pentingnya menjaga kesehatan diri pribadi serta orang lain.

 

Mantan Kepala Desa Kedungringin Bagikan Masker Kepada Pengendara Bermontor (Foto By Isbianto)

“Kedepannya kami akan memberikan hand sanitaizer serta face sheil pada lembaga pendidikan ataupun pondok pesantren serta masyarakat umum. Ini semua bentuk kepedulian rekan rekan DAS Wrati sinergi,” jelasnya.

Senada yang disampaikan Ashari Ketua GMBI Pasuruan, selain ikut serta mensukseskan program pemerintah. Pihaknya akan terus berupaya peran serta dalam program pemerintah dalam pencegahan covid -19.

“Kami juga mewakili UMKM utama para pegiat usaha warung kopi, berharap pihak Muspika Gempol maupun Pemkab Pasuruan dimasa pandemi covid-19 untuk memberikan solusi agar pada pelaku UMKM (warung kopi) bisa terus bekerja menghidupi keluarganya. Artinya jika ada penertiban warung kopi atau cafe, tidak tebang pilih,” tukasnya.

Pewarta_ Isbianto

Tinggalkan Balasan