Protokol Kesehatan Covid-19 Di Resto Tangguh, Demi Keamanan Dan Kenyamanan Pengunjung

MADIUN, Kabardaerah.com_  Memasuki era New Normal atau tatanan baru, segala kesiapan wajib dilakukan. Salah satunya dengan program Resto Tangguh Semeru. Seperti Depot Boksa Bakso yang berada di Jalan Sulawesi Kota Madiun ini, Resto ini telah dilaunching menjadi Resto Tangguh pertama di Kota Madiun oleh Forkopimda setempat. Sabtu, (11/07/2020) malam.

Launching Resto Tangguh ini dihadiri oleh Kapolres Madiun Kota AKBP R. Bobby Aria Prakasa, SIK , Wali Kota Madiun H. Maidi, Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0803 Madiun Mayor Arm. Mulyadi, Ketua DPRD Kota Madiun Andi Raya, dan Kepala Kejaksaan Negeri Kota Madiun Joko Santoso.

Acara peresmian Resto Tangguh ini diawali dengan pemotongan pita oleh Wali Kota Madiun. Selanjutnya, Forkopimda mengecek secara langsung sarana dan prasarana penunjang protokol kesehatan yang ada di Depot Tangguh ini. Sebelum memasuki depot, tanpa terkecuali seluruh pengunjung termasuk Forkopimda wajib dilakukan Cek Suhu tubuh menggunakan Thermo Gun, kemudian wajib mencuci tangan masing-masing.

Didalam Resto, juga telah disediakan ruang Isolasi yang dapat digunakan jika ada pengunjung yang memiliki suhu tubuh lebih dari 37 derajat Celcius. Selain itu, setiap meja makan juga diterapkan Jaga jarak antar pengunjung.

Kapolres Madiun Kota AKBP R. Bobby Aria Prakasa mengatakan, hadirnya Resto Tangguh diharapkan akan dapat memberikan keamanan dan kenyamanan kepada pengunjung, serta dapat meningkatkan iklim perekonomian di Kota Madiun hingga dapat menjadi normal meskipun masih berdampingan dengan pandemi Covid-19 ini.

” Kehadiran Resto Tangguh Boksa-Bakso ini diharapakan akan memberikan keamanan dan kenyamanan kepada para pengunjung atau custemer. Serta iklim perekonomian di Kota Madiun akan meningkat, meskipun saat ini berdampingan dengan Covid-19 ,”. Terang Kapolres.

Sementara itu, Wali Kota Madiun H. Maidi mengapresiasi seluruh kesiapan dan protokol kesehatan yang ada di Resto ini. Ia menuturkan, penerpan protokol kesehatan di tempat ini harusnya menjadi contoh resto lainnya, sehingga akan memberikan keamanan dan kenyamanan bagi para pengunjungnya.

” Lumayan bagus sekali ya, jadi resto yang kami resmikan malam ini, harusnya menjadi standart contoh resto lain. Cara pesan dan penyajian menunya luar biasa mengedepankan protokol kesehatan ,” ungkap Maidi.

Ia menambahkan, dalam waktu dekat tim Pendekar waras akan memiliki inteligen covid-19 , jika menemukan adanya resto yang tak taat protokol kesehatan, maka akan diberikan sanksi dengan ditutup selama 7 hari.

Pewarta : Imam

Tinggalkan Balasan