Wadan Satgas TMMD 109 Kodim 0810/Nganjuk Tinjau Hasil Sasaran Utama.

JATIM. KABARDAERAH.COM. NGANJUK_  Kepala Staf Kodim 0810/Nganjuk Mayor Inf Syamsul Hadi S,Ag. yang menjabat sebagai Wadan Satgas TMMD 109 meninjau hasil sasaran fisik utama yaitu metata batu pecah untuk Jalan masyarakat, Desa Bajulan Kecamatan Loceret Kabupaten nganjuk.  Minggu (27/09/2020)

Wadan Satgas Mayor Inf Syamsul Hadi S,Ag. mengatakan, TMMD 109 sudah berjalan selama 10 hari dan kini pekerjaan sudah mencapai 50 persen,pembenahan-pembenahan di sekitar sasaran lokasi.

Saat di temui di lokasi Mayor Inf Syamsul Hadi S,Ag. mengatakan bahwa kedatangannya ini bertujuan untuk meninjau dan memastikan pengerjaan di lapangan berjalan sesuai dengan progres, selain itu juga untuk memberikan semangat serta motivasi kepada para anggota satgas yang bekerja di lokasi TMMD 109 Kodim 0810/Nganjuk.

“Alhamdulillah pencapaian pengerjaan sasaran fisik TMMD sampai saat ini berjalan dengan lancar dan sesuai dengan progres, Kami yakin pengerjaan sasaran fisik TMMD 109 akan selesai sesuai dengan jadwal yang sudah di tentukan,” Ucap Wadan Satgas TMMD 109 Mayor Inf Syamsul Hadi S A,g.

“Dengan sisa waktu yang ada kita kebut terus sasaran-sasaran yang belum selesai sehingga nanti pada akhir penutupan pekerjaan sudah mencapai 100 persen semua, ” pungkasnya.

Pewarta_ Rizal

Tinggalkan Balasan