Kapolres Blitar Bersama Forkopimda Melaksanakan Panen Ikan Dan Penanaman Bibit Jagung Guna Ketahanan Pangan Saat Pandemi Covid 19

BLITAR. Kabardaerah.com_ Dampak Covid-19 sangat dirasakan oleh masyarakat terutama ekonomi dalam hal pangan,Kapolres Blitar AKBP Ahmad Fanani Eko Prasetya S.I.K melakukan gerakan penanaman bibit jagung dan penebaran benih di persawahan Desa Bangle Kecamatan Kanigoro Kabupaten Blitar Kamis pagi (09/07/20)

Kapolres Blitar mengatakan dampak dari adanya wabah covid-19 sangat luas, bukan hanya korban manusia namun juga ekonomi dan pangan.
Maka dari itu kita harus memperkuat dalam hal katahanan pangan, hari ini kita bersama Forkompimda Kabupaten Blitar melaksanakan kegiatan penanaman bibit jagung dan penebaran benih di Desa Bagle Kecamatan Kanigoro.”terang Kapolres.

Masih menurutnya,ini adalah program rutin yang dilaksanakan untuk menghadapi dampak wabah covid-19 dengan kerjasama dan sinergitas TNI,POLRI dan Pemerintah.”imbuhnya.

Sebelum melaksanakan penanaman bibit jagung dan penebaran benih di Desa Bagle,terlebih dahulu di lakukan panen ikan nila,di kolam Desa Tembalang Kecamatan Wlingi. Setelah melaksanaan panen ikan nila rombongan melanjutkan menuju kebun dan sawah ditempat penanaman serta penebaran bibit di Desa Bangle Kecamatan Kanigoro.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Blitar,juga Bupati Blitar, Dandim 0808 Blitar, Danyonif 511 Blitar, Wakapolres Blitar, Kapolsek jajaran Polres Blitar dan OPD Terkait.

Redaksi/Andy

Tinggalkan Balasan