Polsek Kwanyar Sosialisasikan Gerakan Disiplin Protokol Kesehatan Serta Bagikan Masker Kepada Masyarakat.

JATIM. KABARDAERAH.COM. BANGKALAN_  Polsek Kwanyar jajaran Polres Bangkalan melaksanakan Himbauan dan pembagian masker dalam rangka Jatim Bermasker kepada masyarakat terkait wabah virus corona / Covid-19 di Desa Tebul, Kecamatan Kwanyar, Kabupaten Bangkalan, Senin (31/08/2020).

Kapolsek Kwanyar AKP Andy Bakhtera, S.E., S.H. melalui Kasubbag Humas Polres Bangkalan AKP M.Babrudi SH menyampaikan,

“Himbauan dan pembagian masker tersebut terkait merebaknya wabah virus corona/ Covid19 terus dilakukan oleh Polsek Kwanyar Polres Bangkalan baik secara Door To Door maupun bersinergi dengan instansi terkait guna memberikan pemahaman dalam mematuhi protokol kesehatan kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Kwanyar.”Paparnya.

 

Anggota  Polsek Kwanyar   Saat Membagikan Masker Kepada Para Warga Serta Sosialisasikan Gerakan Disiplin Protokol Kesehatan Wajib Menggunakan   Masker  Saat   Keluar   Rumah (Foto By Aris/Humas)

Pihaknya juga meminta kepada masyarakat agar tidak panik dan selalu mematuhi protokol kesehatan degan selalu menggunakan masker,mengurangi aktifitas diluar rumah apabila tidak terlalu penting, jaga kebersihan dan selalu mencuci tangan dengan air mengalir baik sebelum maupun sesudah beraktifitas,hal tersebut semata-mata dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19,”Imbuhnya.

Menanggapi hal tersebut Kapolres Bangkalan AKBP Rama Samtama Putra SIK MH MSi,

“Kami selalu memberikan penyuluhan dan himbauan secara terus menerus untuk mendisiplinkan masyarakat serta memberikan pemahaman kepada masyarakat akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan,serta menegakkan inpres 06 tahun 2020,dalam upaya mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19) di wilayah Kabupaten Bangkalan.”Tuturnya.

Pewarta : Aris
Sumber : Humas Polres Bangkalan

Tinggalkan Balasan