Ditutup Beberapa Bulan Karena Penari Bugil, Karaoke Inul Vista Kembali Beroperasi

Foto: Situasi operasi pertama lokasi karaoke Inul Vista di Kediri Mall.

KEDIRI.KABARDAERAH.COM- Setelah 6 bulan ditutup karena adanya temuan miras dan juga penari stripsis, saat ini Inul Vista yang bertempat di Kediri Mall kembali beroperasi, Senin (15/1/2018).

Bagus Prasetyo selaku supervisor perusahaan menjelaskan, saat ini manajemen perusahaan tersebut berani membuka tempat karaoke Inul Vista itu karena adanya himbauan dari manajer pusat dan lawyer terkait.

“Disini saya cuma sebagai pekerja oprasional saja. Saat ini saya sudah disuruh membuka tempat ini oleh lawyer kami karena katanya dari pengadilan sudah diperbolehkan untuk membuka tempat ini,” ujarnya saat ditemui Kabardaerah.com di ruang Lobi Invis Inul Vista.

Menanggapi tentang adanya temuan miras dan juga penari bugil tempo hari, Bagus Prasetyo menjelaskan bahwa hal tersebut dilakukan oleh oknum-oknum luar yang tidak bertanggung jawab.

“Itu hanya ulah-ulah oknum di luar menegemen Invis yang ingin merusak citra perusahaan kami. Di sini itu murni karaoke keluarga, coba bandingkan saja dengan tempat karaoke yang lainya,” ucapnya.

Selanjutnya, laki-laki yang akrab disapa Bagus tersebut mengungkapkan bahwa dirinya beserta dengan 33 karyawan lainnya menggantungkan diri di perusahaan tersebut. “Kalau tidak bekerja, keluarga kami makan apa?” katanya.

Ditemui ditempat yang sama, Yoyo salah satu pelanggan Invis menjelaskan, dirinya senang saat tempat tersebut dibuka. Menurutnya tempat itu murni karaoke keluarga. “Invis lebih cenderung ke keluarga. Coba bandingkan dengan tempat karaoke yang lainnya lebih parah,” tukasnya.

Sementara sampai berita ini dipublikasikan, pihak Dinas Penanaman Modal (DPM) belum bisa dikonfirmasi terkait pencabutan izin tempat karaoke keluarga yang sempat mengalami penutupan paksa oleh Satpol PP Kota Kediri.

(Mub/Ais)

Tinggalkan Balasan