Akibat Hujan Deras Jalan Kota SitubondoTergenang Air, Banyak Sepeda Motor Mogok

JATIM, KABARDAERAH.COM.  SITUBONDO – Hujan deras yang terjadi sejak sore tadi sekitar pukul 16.00 Wib, menyebabkan beberapa ruas jalan di seputar kota Situbondo tergenang air, yang menyebabkan pengendara sepeda motor banyak yang mogok akibat dari mesin motor yang kemasukan air, Sabtu (12/12/2020).

Mirisnya lagi sistem drainase yang seharusnya mampu menampung debit air hujan yang menggenangi jalan, namun tidak bisa berfungsi dengan baik akibat hujan yang deras sejak sore tadi melanda Situbondo, sehingga mengakibatkan genangan yang cukup tinggi di seputar jalan Kota Situbondo, yakni di jalan Sucipto, jalan Madura, dan beberapa jalan lainnya.

 

Saat Salah Satu Petugas Dari Bina Marga Memantau Sistem Genangan Air (Foto by: Uday)

 

Banyak pengendara sepeda motor yang harus rela berbasah-basahan dan kehujanan untuk mendorong motornya yang mogok karena kemasukan air ketika bersalipan dengan pengendara roda empat, yang menyebabkan gelombang air yang tergenang mengenai sepeda motor.

Kepala Dinas PUPR Kabupaten Situbondo Gatot melalui Hanib Dari bidang Bina Marga saat dilokasi mengatakan, setelah ini akan melakukan kerja bakti dilokasi genangan di jalan Sucipto, karena ketika hujan seperti saat ini sampah menyumbat di drainase sehingga sistem drainase terganggu dan air yang disungai juga kembali ke jalan.

“Iya ini mas ketikahujan kan sampah terbawa semua ke drainase jadi terkendala mas, apalagi tenaga juga terbatas mas, untuk drainase sama-sama aktif namun yang terkendala debit air sungai yang sama-sama mengalir, dan genangan dijalan tidak bisa keluar ke sungai jadinya.” Ujar Hanib dari Bina Marga

Petugas yang memantau dilokasi juga menambahkan, kedepan akan dilakukan pendalaman untuk mengatasi genangan yang menjadi kendala saat ini.

Sementara itu, masyarakat berharap agar jalan yang tergenang air tersebut cepat segera ditindaklanjuti oleh Dinas terkait, agar tidak menimbulkan korban ketika menggunakan jalan yang mengenai lubang yg tergenang air.

Pewarta_ Uday

Tinggalkan Balasan