HUT Lalulintas 64, Kapolres Bersama Dandim 0823 Situbondo Cek Taman Lalulintas Di Bawah Laut

SITUBONDO.KABARDAERAH.COM-Taman lalulintas bawah laut yang baru ada di Kabupaten Situbondo, yang bertempat di pantai Pasir Putih, merupakan inovasi yang luar biasa oleh jajaran Satlantas Polres Situbondo, Kamis (19/09/2019)

Semoga, dalam pengecekan taman lalu lintas bawah laut tersebut, Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono didampingi Komandan Kodim 0823 Situbondo Letkol Inf Akhmad Juni Toa, Kasat Lantas AKP Hendrix K Wardhana serta Kasatpolairud, melakukan penyelaman ke miniatur taman lalu lintas bawah laut yang kedalamannya 15-17 meter.

Ketika Kasat Lantas Polres Situbondo AKP Hendrix Selesai Melakukan Pengecekan (Poto By Uday)

Selain itu, Kapolres Situbondo AKBP Awan yang SH.,S.I.K.,M.H Mengatakan, Taman Lalulintas ini sebagai edukasi dan inovasi kecil dari jajaran Satlantas Polres Situbondo, untuk memberikan suatu pengetahuan kepada masyarakat bahwa pentingnya suatu keselamatan.

” Miniatur taman lalu lintas di bawah laut sebagai sarana sosialisasi kepada masyarakat, bahwa tidak hanya didarat sosialisasi yang gencar dilakukan untuk keselamatan masyarakat, dilautpun juga dilakukan untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat, terlebih kepada masyarakat yang sehari-harinya bekerja sebagai nelayan.” Ucap Kapolres Awan

Pengecekan yang dilakukan tersebut, sebagai persiapan ketika akan dilaunching nanti, tidak ada kendala atau kerusakan-kerusakan terhadap taman lalu lintas bawah laut.

Perlu diketahui taman lalu lintas di bawah laut ini baru pertama kali ada di Jawa Timur, Selain sebagai sarana untuk miniatur keselamatan masyarakat yang bekerja di laut, juga sebagai rumah berkembangnya biota laut.

Reporter : Uday

Tinggalkan Balasan