Pelaku Pembakaran Gudang Milik Moh. Nur Hairi Terungkap.Pelaku Masih Kerabat Korban

BANYUWANGI,KABARDAERAH.COM-Penyebab pastinya kebakaran gudang rongsokan milik Moh. Nur Hairi calon kandidat Kepala Desa Kaotan, Kecamatan Blimbingsari, Banyuwangi akhirnya terungkap.

Kebakaran yang terjadi Minggu (07/07/19) dini hari sekira pukul 01.00 WIB, berdasarkan hasil penyelidikan kepolisian, penyebab kebakaran tersebut memang ada unsur kesengajaan dibakar.

Kapolsek Rogojampi, Kompol Agung Setyo Budi mengungkapan, bahwa dari hasil olah TKP serta pengembangan penyelidikan terbakarnya gudang rongsokan itu ada unsur kesengajaan dibakar oleh seseorang.

Pelaku saat ini sudah diamankan sekarang menjalani pemeriksaan serta pengembangan.”terang Agung.

Masih menurutnya,pelaku SG (30),masih kerabat keluarga korban.

Pelaku sempat akan melarikan diri dengan naik bus di wilayah Jajag,dan aksinya bisa digagalkan oleh polisi sehingga pelaku berhasil diamankan di wilayah selatan.

Motif pembakaran gudang masih dalam penyelidikan.Yang jelas pemicu pembakaran karena pelaku dalam pengaruh obat dan alkohol.
Akibat perbuatannya, pelaku dijerat dengan pasal 187 KUHP tentang pembakaran dan juga pasal 335 ayat 1 tentang ancaman dengan kekerasan yang menggunakan senjata tajam. Dalam peristiwa ini, tidak sampai membawa korban hanya saja pemilik gudang mengalami kerugian material sekitar Rp 200 juta.

“Dalam peristiwa kebakaran ini banyak barang-barang rongsokan yang akan dikirim ke perusahaan penampungan terbakar serta sebuah truck, dua sepeda motor, dua sepeda kayuh, timbangan duduk, dan seluruh isi gudang ludes terbakar.”pungkasnya.(Herman)

Tinggalkan Balasan