Peringati Hari Jadi, Pemkot Kediri Isi Dengan Berbagai Macam Pagelaran

Wali kota kediri saat ditemui awak media (KD)

KEDIRI.KABARDAERAH.COM – Momen peringatan hari jadi Kota Kediri ke 1.139 terus berlanjut sampai dengan tanggal 8 September tahun 2018 mendatang. Peringatan yang digelar mulai tanggal 20 Juli lalu dengan do’a bersama berlanjut diisi dengan kegiatan-kegiatan yang menarik.

Berbagai pameran digelar untuk menyemarakkan hari jadi Kota Kediri pada tahun ini. Mulai dari pameran, festival, solawatan, kirab, lomba, bazar, senam, dan berbagai kegiatan lain penuh sejarah dan budaya khas lokal Kota Kediri.

Peringatan hari jadi kali ini, menurut Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar SE saat rilis mengatakan, kegiatan ini merupakan program tahunan pemerintah untuk mengisi hari jadi dengan kegiatan yang positif dan inovatif namun tidak meninggalkan budaya lokal.

“Dalam hari jadi kota kediri ini ada beberapa hal yang perlu kita rilis dan perlu dikabarkan kepada khalayak banyak. Tujuan utamanya adalah agar hari peringatan ini semakin semarak dan bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat terutama Kota Kediri,” kata Mas Abu, sapaan akrab Walikota Kediri.

Selain itu, Mas Abu berharap kekompakan dan kerukunan masyarakat menjadi prinsip utama membangun Kota Kediri. Tingkat partisipasi warga menurutnya perlu terus ditingkatkan melalui program pemberdayaan masyarakat atau disebut Prodamas.

“Prinsipnya kita mengajak masyarakat Kota Kediri untuk bekerja bersama. Kota Kediri ini bisa menjadi lebih bagus dan lebih unggul karena masyarakatnya kompak. Tak lain juga semua stake holder yang ada turut untuk bersama membangun Kota Kediri,” jelasnya.

(Kar)

Tinggalkan Balasan