Rapimcab PPP Kab.Pasuruan Putuskan Dukung Gus Yasin di MUKTAMAR IX Makasar

JATIM, KABARDAERAH.COM. PASURUAN – Partai Persatuan Pembangunan akan menggelar Muktamar IX di Makasar, Sulawesi Selatan pada 18-21 Desember ini. Para pengurus Dewan Pimpinan Cabang yang ada di daerah juga menyatakan dukungan melalui gelaran rapat pimpinan cabang (Rapimcab). Seperti Rapimcab yang digelar oleh pengurus PPP di kabupaten Pasuruan.

Rapimcab yang digelar di RM Marinda kamis (17/12/2020) tersebut intinya menyatakan dukungan terhadap Gus Yasin yang saat ini mejabat sebagai wakil Gubernur Jawa Tengah. Tampak hadir dalam Rapimcab tersebut para pengurus partai PPP, para Majelis mulai dari Majelis Syariah, Majelis Pakar dan Majelis Pertimbangan. Serta hadir pula pengurus Pimpinan Anak Cabang atau PAC se-kabupaten Pasuruan.

KH, Mas Ghufron Selaku Dewan Majelis Shariah (Foto Istimewa) 

Disampaikan KH. Mas Ghufron selaku Dewan Majelis Syariah menyampaikan kepada seluruh peserta Rapimcab untuk mendukung Gus Yasin dalam Muktamar IX di Makasar yang akan digelar mulai besuk.

“Selain banyak pengalaman organisasi, beliau (Gus Yasin) juga layak untuk memimpin PPP kedepan. Beliau juga kaya akan prestasi baik akademik maupun non akademik”, ucap KH. Mas Ghufron.

Bahkan KH. Mas Ghufron menegaskan bahwa PPP sebagai satu-satunya Partai Islam di pemilu 2024. “Oleh karenanya kita butuh figur yang berpengalaman dan mengakar di masyarakat, beliaulah Gus Yasin,” tegas Dewan Majelis Syariah lagi.

Perlu diketahui bahwa gelaran Rapimcab PPP kabupaten Pasuruan ini dilaksanakan atas dasar Majelis. Artinya Rapimcab digelar berdasarkan suara dari pengurus bawah yakni para PAC yang tersebar di 24 kecamatan yang ada di kabupaten Pasuruan.

 

Gus Habibulloh Selaku Dewan Pakar (Foto Istimewa)

“Rapimcab murni kita laksanakan atas dasar Majelis serta suara dukungan dari PAC untuk mengusung Gus Yasin untuk memimpin PPP mendatang dalam Muktamar”, tambah Gus Habibulloh selaku Dewan Pakar PPP kabupaten Pasuruan pada Media kabardaerah.com

Ditambabkan Gus Habibulloh bahwa dukungan kepada Gus Yasin yang Alumni Universitas Syekh Ahmad Kaftaroo Damaskus Suriah tersebut sangatlah berpengaruh. ” kita ingat jasa-jasa Mbah Moen (Alm.Maimun Zubair) dimana beliau sebagai perekat dan pemersatu bangsa di PPP. Pada intinya kita mangajak Muktamirin untuk turut mensukseskan serta mendukung Gus Yasin sebagai ketua umum PPP 2024,” pungkas Dewan Pakar Gus Habibulloh.

Pewarta_ Wan/isbi

Tinggalkan Balasan