Under Water Clean up 150 Masyarakat Bungatan Bersih Bersih Pantai

 

JATIM.KABARDAERAH.COM. SITUBONDO – Dalam rangka menjaga kebersihan bibir pantai dan laut masyarakat sekitar Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, melaksanakan bersih-bersih sampah demi menjaga kenyamanan laut meliputi nelayan, ikaperti, Perusda Pasir Putih, Forpimca Bungatan, yang diinisiasi oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur, Selasa(24/08/2021).

150 peserta yang melaksanakan bersih-bersih pantai kali ini di inisiasi meski ditengah Pandemi Covid-19, bibir pantai dan laut harus tetap dijaga.

Dengan menggunakan sapu dan tong sampah antusias masyarakat sekitar sangat tinggi menyisir bibir pantai dari ujung timur hingga barat, dengan saling memberikan semangat ke kompakan.

Camat Bungatan Jupri Setyo mengatakan, ini kali kedua masyarakat melakukan bersih bersih pantai dalam pemulihan ekonomi di masyarakat pesisir pantai Pasir Putih.

“Kami berterimakasih kepada Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur telah membantu juga dalam kegiatan kali ini, sehingga apa yang dilakukan ini bisa memulihkan perekonomian masyarakat pesisir baik dalam pelaku wisata, mitra usaha.” Ucap Camat Bungatan Jupri Setyo

Sementara, 87 paket sembako 50 dari Perusda Pasir Putih 37 dari kecamatan.

Perwakilan dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi mengatakan, kegiatan ini tersebut padat karya dari dinas kelautan dan perikanan provinsi Jawa Timur atas arahan gubernur Jawa Timur, dengan perharinya mendapatkan honor 150 ribu perhari yang dilaksanakan selama 2 hari.

(Uday)

Tinggalkan Balasan