Dua Ormas Mendatangi Polres Bangkalan, Kenapa?

ANGKALAN, KABARDAERAH.COM-  Perwakilam dua organisasi kemasyarakatan (ormas) di Kabupaten Bangkalan yaitu Nahdhatul Ulama’ (NU) dan From Pembela Islam (FPI) datangi Mapolres Bangkalan, Selasa (13/3/2018).

Kedatangan ormas tersebut untuk menjalin silaturrahim serta berkonsultasi sikemas dengan audienasi terkait agenda  yang akan dilakukan secara bersama- sama antara NU dan FPI  yang akan dilaksanakan pada 17 maret nanti, bertempat di Arosbaya, Kabupaten Bangkalan.

Salah satu peserta audiensi perwakilan PCNU Bangkalan, Amin menuturkan NU dan FPI merupakan organisasi besar yang harus bersinergi dalam menjalin ukhuwah islamiah dengan baik.

Selain itu, Kata Amin, kegiatan yang digagas bersama antara NU dan FPI Bangkalan lahir atas inisiatif dan gagasan dari tokoh-tokoh tanpa ada kaitannya dengan kepentingan politik.

“Hal ini berawal dari inisiatif Kiai-kiai NU dan FPI Bangkalan yang didukung semua elemen baik ulama’, Umaro’ dan masyarakat,” imbuhnya.

Terkait dengan adanya keretakan antara NU dan FPI, dia mengklarifikasi bahwa itu bukan keretakan, melainkan gesekan yang timbul dari kalangan bawah, sedangkan antar kepengurusan tetap terjaga tali persaudaraan dengan baik. “Itu cuma dibawah, hal itu dikarena saling menjaga jati diri, ya tentang radikal san moderat,” ucap amin.

Hal senada diungkapkan Sekretaris FPI Bangkalan, KH. Kholid Mansus bahwa yang terjadi selama ini hanya saling sindir di media sosial yang menyebabkan percekcokan dan saling ejek terjadi, “Dimedia sosial ada yang bilang FPI gini, NU gini, makanya kami akan mengadakan agenda istighosah bersama dan tausiyah yang akan dihadiri 10 ribu orang,” katanya.

Kapolres Bangkalan melalui Wakapolres Kompol Imam Pauji serta perwakilan Kodim 0829 Bangkalan berkomitmen akan mengawal semua kegiatan yang bersifat positif.

“Intinya kami TNI polri akan memberikan pengayoman dan pengaman kepada masyarakat, kegiatannya positif kok,” tutupnya.

(Sdi/ril)

Tinggalkan Balasan