Sekretaris PCNU Berharap Kaum Nahdliyin Jangan Terprovokasi

BLITAR,KABARDAERAH.COM- Pesta demokrasi baru saja berlalu, masyarakat berharap Indonesia lebih maju serta masyarakatnya makmur sejahtera.

Untuk para legislatif yang baru saja lolos ke parlemen pusat maupun daerah bisa mewujudkan visi misi yang dikampanyekan beberapa hari lalu.

 

Juni Arifin Seketaris PCNU Kabupaten Blitar Jawa Timur (Poto By Andy)

Nadhlatul Ulama wilayah Kabupaten Blitar yang diwakili Sekretaris PCNU Kabupaten Blitar Juni Arifin mengucapkan banyak terimakasih kepada Bawaslu dan masyarakat kabupaten Blitar yang membantu terciptanya suasana pemilu damai dan aman diwilayah Kabupaten Blitar.

Juni Arifin juga berharap kepada masyarakat Nahdliyin agar tidak terprovokasi dengan berita yang tidak jelas, menghasut, HOAX dan isu isu tanggal 22 mendatang tentang People Power.

Lanjutnya, Kami berharap masyarakat Nahdliyin fokus pada hal hal yang positif dan kegiatan kemaslahatan kita, untuk hasil pemilu kita serahkan kepada pemerintah” dalam himbauan nya.

N.U sangat mendukung penuh kepada pemerintah dalam hasil pemilu yang akan disampaikan beberapa hari kedepannya.

(Andy)

Tinggalkan Balasan