Tiga Paslon Bupati-Wakil Bupati Bangkalan Berkomitmen Jalankan Kampanye Damai

BANGKALAN.KABARDAERAH.COM- Deklarasi Kampanye Damai yang diadakan oleh KPUD Kabupaten Bangkalan di Stadiun Glora Bangkalan Minggu (18/2) pagi berjalan lancar dengan pengamanan  aparat kepolisian dan TNI dari Kodim 0829.

Ketiga pasangan calon beserta tim pemenagan, partai pengusung, Ormas dan forkopimda Kabupaten Bangkalan hadir mensukseskan momentum tersebut.

Berbagai ajakan menciptakan pilkada damai ditampilkan dengan berbagai aktraksi drama, lagi bahkan tarian tradisional. Hal itu disambut baik oleh pasangan calon dan tim pendukungnya. Bahkan, ketiga pasangan calon menyepakati ajakan menciptakan pilkada damai di bumi Bangkalan.

Ketua KPUD Bangkalan Fauzan Jakfar mengatakan, kegiatan tersebut dianggap penting untuk menciptakan pesta demokrasi 27 juni mendatang berjalan lancar. Selain itu, Alumni IAIN Sunan Ampel Surabaya itu berharap dalam tahapan pilkada pilihan bupati dan wakil bupati tidak ada praktek money politik, isu Sara bahkan berita hoax yang menimbulkan kegaduhan dan konflik berkepanjangan.

“Pasanga calon sudah menyatakan komitmennya tinggal nantinya masyarakat Bangkalan menilai dari masing-masing pasangan calon yang pantas untuk memimpin Bangkalan dalam pagelaran kontestasi pilkada tahun ini,” ucapnya.

Disamping itu, Fauzan Berharap besar bawa nantinya pilkada bangkalan menciptakan suasana pemilihan yang berintegritas, dan bermartabat.

“Semoga hasil dari Deklarasi Kampanye dama ini akan menciptakan Pemilihan berintegritas, bermartabat,” pungkasnya.

(Ril)

Tinggalkan Balasan