Dinas Ketahanan Pangan Dan Peternakan Sumenep Lakukan Pengecekan Hewan Qurban

SUMENEP. Kabardeara.com_ Menjadi orogram prioritas Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, lakukan pengecekan kesehatan hewan menjelang Idul Adha 1441 H.

Kegiatan tersebut, menjadi tugas pokok dari Dinas Peternakan, untuk membantu Bupati, dalam rangka melakukan pengecekan kesehatan hewan yang wajib di qurbankan, Selasa (28/07/20)

Kapela Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan, Ir, Bambang Heriyanto, M,Si Menuturkan bahwa, menjelang hari raya Idul Adha 1441 H. Satuan tim medis melakukan sidak ke pasar-pasar hewan terutama di Kecamatan, agar nantinya hewan yang akan dikurbankan, benar-benar hewan yang sehat secara jasmani dan rohani.

“Lokasi di rumah potong hewan di antaranya Kecamatan Ganding, Guluk-Guluk, Dungkek, Dasuk, Batang-Batang dan Talango,ini secara gratis pemotongan hewan qurban menjelang Idul Adha

Kenapa demikian, karena sangat lengkap ada dokternya, tim medis, dan fasilitasnya, sehingga hewan qurban yang akan dibagikan ke masyarakat benar-benar Steril

“Sedangkan kriteria hewan sehat adalah geraknya lincah, bulunya mengkilat dan kulitnya tidak kusam,” Terangnya

Mantan Kepala Dinas Pertanian Sumenep, Ir.Bamabang menambahkan sangat diperketat oleh tim medis pengawasan hewan hanya terfokus pada pasar ternak, sehingga memperluas ke pelosok desa, dalam menghadapi wabah Virus Corona atau Covid-19

Semenjak tanggal 11 Juli 2020 lalu, kami bersama tim medis sejauh ini belum ditemukan hewan ternak yang sakit, alhamdulillah semuanya hewan qurban sehat secara jasmani

“Dan kami memastikan seluruh hewan qurban yang berada di pasar maupun di Kecamatan dalam keadaan kondisi sehat dan layak dikonsumsi oleh masyarakat menjelang hari raya Idul Adha 1441 H.”pungkasnya.

Pewarta_  Amiin

Tinggalkan Balasan