Perkuat Sinergitas KPU Situbondo Bersama Media Gathering Menuju Pilkada Damai

SITUBONDI.Kabardaerah.com_  Pesta demokrasi pemilihan kepala daerah 2020 di Kabupaten Situbondo yang sebentar lagi akan dilaksanakan.

Komisi Pemilihan Umum KPU Kabupaten Situbondo menggandeng awak media untuk bekerjasama yang berkesinambungan mulai tahap awal pencoklitan hingga pemungutan suara, Sabtu (18/07/20)

Media Gathering yang diadakan diaula KPU Situbondo dihadiri jurnalis dari berbagai media online, cetak, elektronik, dan radio. Salah satunya membahas tentang pencoklitan yang hari ini dilaksanakan serentak dan juga tahapan-tahapan pemilihan.

 

Komisi Pemilihan Umum (KPU)  Situbondo Bersama Media Gathering  (Foto By Uday)

Sementara itu, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM Imam Nawawi SH.,M.HI dalam sambutannya mengatakan, tahapan program dan jadwal pemilihan Bupati dan wakil Bupati sejak tanggal 15 juli hingga 15 agustus yakni masa tahapan Coklit, untuk PPDP yang melaksanakan Pencoklitan yakni 1270 PPDP se Kabupaten.

“Untuk PPDP hari ini melaksanakan door to door mendatangi pemilih, dan masyarakat tidak perlu khawatir kepada PPDP karena petugas sudah dirapit test dan hasilnya sehat, dan dalam melaksanakan coklit PPDP dibekali alat pelindung diri (APD) seperti masker, sarung tangan, face shield dan handsanitizer, serta ban lengan sebagai tanda pengenal.”ucap Imam Nawawi

Selain itu, dalam prosesi pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Situbondo media diajak untuk bersinergi bersama demi kesuksesan dan kelancaran pesta demokrasi Pilkada 2020 pada 9 Desember 2020.

Pewarta_ Uday

Tinggalkan Balasan