Tekan Penyebaran Corona, Kendaraan Masuk Blitar disemprot Disinfektan

BLITAR | kabardaerah.com_  Tidak luput, semua kendaraan yang memasuki wilayah Blitar melalui jalur wisata Selorejo Kecamatan Selorejo di semprot disinfectant, baik kendaraan umum maupun pribadi, hal ini dilakukan Polres Blitar melalui Satlantas Polres Blitar bekerjasama dengan Dinas Perhubungan dan Tim Gugus Tugas Kesehatan Kabupaten Blitar guna mencegah penyebaran Virus Corona Covid–19.

Menurut Kapolres Blitar, AKBP.Ahmad Fanani Eko Prasetya yang langsung memimpin kegiatan penyemprotan pada Sabtu (28/03/20), kegiatan ini berkerjasama dengan Tim Gugus Tugas Kesehatan Kabupaten Blitar, untuk melakukan pengecekan suhu badan kepada para penumpang yang mau masuk ke wilayah Blitar,serta melakukan penyemprotan ke setiap kendaraan yang masuk di wilayah Blitar.”terangnya.

“Kita juga menghimbau kepada para penumpang untuk benar-benar memperhatikan maklumat Kapolri dan intruksi dari pemerintah pusat, apabila tidak ada kepentingan yang sangat penting tidak usah keluar rumah.

Bahwa pihaknya pada saat kegiatan tersebut menahan satu mobil dari Malang yang bertujuan hanya untuk berwisata, dan di himbau untuk kembali ke asalnya, juga bagi kendaraan yang tidak punya tujuan jelas, yang hanya berkumpul.Menurutnya  dengan berkumpulnya banyak orang akan berpotensi penularan Covid – 19.

“Kegiatan ini akan terus dilakukan bukan hanya jalur Selatan, tapi juga nanti jalur Utara, serta jalur-jalur yang lain di perbatasan Kabupaten Blitar. Karena wilayah Kabupaten Blitar letaknya sangat Geografis terutama jalur-jalur wisata.”imbuhnya.

Pada saat kegiatan tersebut petugas ada yang melakukan pemberhentian kendaraan untuk dilakukan penyemprotan, ada juga petugas yang memberikan sosialisasi Sosial Distancing (mengurangi jumlah aktifitas di luar rumah dan interaksi dengan orang lain) dan  ” Physical Distancing ”  (Jaga jarak atau jaga jarak yang aman) kepada para penumpang.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Blitar Toha Mashuri menjelaskan kegiatan ini bertujuan agar dapat menekan orang-orang yang mau keluar rumah dengan tujuan yang tidak penting, diharapkan masyarakat mematuhi Intruksi Pemerintah Pusat dan Maklumat Kapolri, dengan harapan kegiatan ini dapat memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19.”Ujarnya.

“Untuk sementara warga jangan ada dulu yang menerima tamu atau saudara yang hendak datang kerumah bila tidak ada kepentingan lebih baik bekerjalah di rumah bila ada yang di kerjakan.” pungkasnya.

Pewarta : Basuki

Tinggalkan Balasan